SUMBAR TRIP 2015
Pertengahan 2015 kami melakukan perjalanan wisata untuk mengisi liburan dari rutinitas perkuliahan yang sangat padat ketika itu. Jadi saya dan teman-teman memutuskan untuk berlibur ke Sumatera Barat. Belum tau mau kemana karena rencana tidak disusun secara matang yang penting pergi liburan dulu ke Sumbar. Kenapa ke Sumbar? ya, karena disana banyak tempat wisata yang asik, alamnya juga sejuk untuk dinikmati dan juga banyak keluarga disana untukbisa tempat menginap gratis, nama nya juga masih anak kost-kostan. 😄😄😄
Jadi, Perjalanan di mulai dari Kota tercinta Pekanbaru menggunakan sepeda motor. 🚀
Dan kami berhenti di Jembatan PLTA Koto Panjang.
Perjalanan di lanjutkan dan sampailah kami di Kelok 9 atau sekarang sudah ada dibuatkan flyover kelok 9.
Setelah foto-foto dan bersantai dikelok 9 kami pun melanjutkan perjalanan menuju Payakumbuh untuk nginap bermalam disana, tapi untuk cewek-cewek mereka nginap di Padang Panjang, Jauh bukan kami untuk mengantar mereka 😏😏 Oea, kami ke Sumbar berempat, ada saya, Marisa, Widya dan Robi.Setelah besoknya, rencana kami susun, saya dan Robi berangkat dari Payakumbuh menuju Padang Panjang dengan waktu kira-kira sejam itu sudah kecepatan motor paling maksimal. 😃😃😃 Kami disana sarapan dulu di Kampus ISI atau Kampus Seni Padang Panjang. Setelah itu baru kami lanjutkan perjalanan menuju Puncak Lawang yang ada di daerah Danau Maninjau.
Ada yang jadi foto model. |
Berpuas-puas bermain dan menikmati indahnya Danau Maninjau dan Sejuknya pohon pinus di Puncak Lawang kami pun masih bersantai makan dengan berhadapan Danau Maninjau. Selain Pemandangan Danau Maninjau, pohon pinus ada juga outboand disana dan Paralayang. Asik bisa nikati ketinggian dengan Paralayag, sayangnya ketika itu Paralayang sedang tidak ada. Perjalanan kami lanjutkan ke Kota wisata Bukit Tinggi untuk bermain disana.
Dan Melancong sedikit beli baju di Kapuyuak Clothing. Salah satu brand khas minangkabau.
Selesailah hari itu bermain main di Puncak Lawang dan Bukittinggi. Sayangnya, masih banyak tempat yang tidak dapat di kunjungi karena waktu juga, mungkin lain kali bisa kembali untuk ketempat yang lain di Bukittinggi yang banyak tempat wisata yang keren-keren.
Keesokan harinya kami yang telah berangkat dari Padang Panjang yang dinginnya luar biasa ketika malam untuk pergi ke Kebun teh Solok. Dalam perjalanan dari Padang Panjang kami melewati Desa Batipuah yang juga pernah jadi shooting film Tenggelamnya kapal Van Der Wijck sayang tidak singgah kesana karena takut kelamaan juga di perjalanan. Melewati Danau Singkarak juga ketika itu tidak singgah karena tujuan sudah langsung ke Kebun Teh, Solok. Untuk Waktu perjalanan yang kami tidak pernah liburan kekebun teh cukup lama karena harus nanya sana sini, untungnya masyarakat Solok yag ramah menunjukan jalan.Kira-kira 4 jam sudah masuk waktu sholat jum'at kami sampai di kebun teh.
![]() |
View keren Gunung Talang. |
Keren gaya brow. |
Mantapnya kebun teh dengan view keren Gunung Talang yang menjulang tinggi, perjalanan di lanjut menuju Danau Ate danDanau Bawa.
![]() |
Danau Ate - Alahan Panjang |
Menikmati indahnya kawasan Danau Ate di Solok yang tenang air nya, sejuk udaranya berasa betah mau tinggal disana. Sore menjelang kami pun kembali ke Padang Panjang. Esok nya hari terakhir kami berlibur kami buat rencana untuk ke pantai Gondoria di Pariaman. Kenapa terakhir pantai? karena pantai bisa membuat tenang perasaan dengan sejauh mata memandang. Yap, Gondoria dan pulau angso duo tapi sebelum sampai di sana singgah sebentar di Lembah Anai.
Menikmati indahnya Anai Waterfall yang dari dulu sampai sekarang masih tetap keren. Perjalanan pun kami lanjutkan ke Pariaman dengan waktu tempuh kira-kira 3 jam perjalaan karena kami belum pernah kesana sama sekali. Taraaaaaa .. 💪💪💪💪💪 Sampai lah di Pantai gondoria dan kami langsung di sambut abang-abang penjual tiket untuk nyebrang ke Pulau Angso Duo, dengan biaya 35 ribu kami pun nyebrang ke sana. 🚤🚤
Mungkin foto Pulau Angso Duo kali ini berbeda dengan yang sekarang, yaiyalah ini foto ketika 2015 jadi mungkin belum banyak perubahan seperti sekarang. 😄😄😄
![]() | |
ANGSO DUO ketika itu |
![]() | ||
VIEW KEREN ABIS |
![]() |
MAIN PASIR |
YAP, selesai sudah liburan kami bermain di Sumbar tapi tidak semua Sumbar yang kami jelajahi mungkin ini hanya beberapa tempat yang bagus dan masih banyak yang lain di Sumbar untuk dijelajahi, semoga lain kali bisa ketempat lain untuk liburan. Angso Duo ketika itu masih dalam perbaikan untuk sarana dan prasarana dan ketika itu masih keren untuk di nikmati. Setelah Menikmati Pulau Angso Duo yang membuat pikiran segar dan tenang kami pun kembali ke Padang Panjang untuk beres-beres dan besoknya kembali ke kota tercinta Pekanbaru. Terima kasih Sumatera Barat alam mu indah, kami akan kembali kesini lagi.
Terima kasih semua 🚬🚬🚬
Sosial Media saya.
https://www.instagram.com/taufikandriko/
- Instagram
https://steller.co/taufikandriko/
- Steller
https://twitter.com/taufikandrikoo
- Twitter
https://www.facebook.com/taufikandrikoo
- Facebook
Comments
Post a Comment